Rabu, 06 Juli 2016

Review Film Rudy Habibie

Pesan-pesan dalam film Rudy Habibie:


1. "Islam sangat menghormati ilmu, makanya kamu harus belajar."

Sejak kecil, rudy habibie sudah suka membaca, bahkan dalam keadaan genting di film ini, sesuatu yang ia cari adalah sebuah buku. Tak tertinggal, ia pun mengaji bersama teman-teman sebayanya. Saat ia pergi jauh, tak lupa ia membawa Al qur'an.

Lalu bagaimana dengan kita? Sudahkah kita menghargai sebuah ilmu? Sudahkah kita merasa bahwa ilmu sangatlah penting? Jika kita berpergian, akankah kita ingat dengan Al Qur'an?


2. "Harta yang paling berharga adalah keluarga."

Keluarga adalah rumah kita, kita bisa saling melindungi satu sama lain, saling menasehati, saling mendukung, dan tentunya masih sangat banyak hal yang bisa kita lakukan bersama keluarga.

Keluarga itu berharga, kalau sekarang kita belum bisa merasakan itu, mungkin kepergian yang akan menyadarkan kita. Berdoalah agar kita senantiasa menjadi manusia yang menyadari arti sebuah keluarga dan menyayangi mereka dengan sepenuh hati.


3. "Pendidikan utama dimulai dari orangtua."

Ternyata benar bahwa madrasah bagi seorang anak adalah orang tua, karena rudy habibie tak mungkin bisa menjadi seperti itu tanpa didikan yang sungguh luar biasa dari ayah dan ibunya.

Maka perhatikanlah siapa yang akan menjadi pasangan hidup kita kelak.


4. "Mimpi yang dibangun sejak kecil akan lebih berpengaruh di dalam kehidupan."

Cita-cita untuk membuat pesawat ternyata sudah tertanam sejak habibie kecil, cita-cita itu sangat tertanam kuat di pikirannya. Ada sebuah harapan dan tujuan di balik cita-cita itu. Sesuatu yang ia perjuangkan dengan sepenuh jiwa dan raganya. Tekad untuk membuat mimpi itu menjadi nyata sungguh tak tergoyahkan!


5. "Kemauan yang tinggi, curious akan suatu hal."

Tak hanya bermodal mimpi, rudy habibie pun berusaha menempuh cara-cara untuk mewujudkan mimpinya, kemauan yang tinggi untuk belajar dan mencoba, rasa ingin tahu yang besar yang membuat ia selalu mencoba hal-hal yang bisa mengantarkannya kepada mimpi nya itu.


6. "Percaya diri dan Visioner."

Satu hal yang membesarkan seorang rudy habibie adalah karena ia mempunya sifat percaya diri dan visioner, di dalam keadaan apapun ia selalu percaya diri, bahkan di dalam keadaan tertekan sekali pun, dengan bekal ini ia mampu meyakini orang-orang yang meragukannya, bahkan bisa meluluhkan orang yang menentang dirinya.

Rudy habibie adalah seorang yang visioner, mempunyai pandangan jauh ke depan, sebelum ia memulai sesuatu, ia pasti punya gambaran jelas atas setiap hal yang ingin capai. Satu hal, tuangkan pandangan atau ide itu ke dalam kertas, tuliskan! Karena rudy habibie selalu melakukannya!


7. "Bahasa adalah jendela untuk melihat dunia yang lebih luas."

Banyak sekali keuntungan yang ia dapatkan karena ia mahir dalam berbahasa, tak jarang perhatian orang-orang tertuju padanya karena kepiawaian nya dalam berbahasa, dengan menguasai bahasa, apa yang ingin kita sampaikan akan lebih mudah dipahami oleh pendengar.

Teringat satu kutipan dari Nelson Mandela; "Kalau kamu bicara dengan bahasa yang mereka mengerti, maka apa yang kamu bicarakan akan sampai dipikirannya, tetapi jika kamu bicara dengan bahasa mereka (asli), maka apa yang kamu bicarakan akan sampai di hatinya."


8. "Mengenyam pendidikan sesuai apa yang dibutuhkan oleh negara agar lebih bermanfaat."

Ini penting sekali. Tak jarang kita melihat orang-orang yang dalam bangku kuliah, terpaksa melakukan sesuatu yang tidak di sukainya, asal pilih, tidak dipikirkan terlebih dahulu.

Sebagai anak bangsa, patut kita pertimbangkan apa yang dibutuhkan oleh bangsa ini, agar kelak ketika kita punya keahlian, itu bisa membuat kebermanfaatan kita akan lebih terasa.


9. "Tuliskan mimpi dan visi, satukan visi. Buat orang-orang memahami agar visi dan mimpi kita bisa diterima dan didukung."

Terkadang, orang-orang tidak mendukung visi kamu bukan karena mereka tidak mau, tapi karena mereka belum paham. Kita terlalu asik membangun visi itu dipikiran kita sendiri, coba tuliskanlah, jelaskan kepada orang-orang agar mereka mengerti dan pada akhirnya bisa mendukungmu bahkan membantumu untuk mewujudkannya.


10. "Berprinsip dan berpendirian kuat."

Pertahankan kebenaran. Meski sulit. Karena ujian yang datang akan membuktikan seberapa kuat pendirianmu. Seberapa baik kualitas dirimu.


11. "Cinta Indonesia."

Cinta kepada seorang gadis tak mampu mengalahkan cinta rudy habibie kepada negara tempatnya dilahirkan. Lika-liku kehidupan telah ia lewati demi membela dan membangun negaranya, Indonesia!


12. "Jangan tinggalkan ibadah dimanapun berada."

Ini dia faktor terbesar di balik kesuksesan rudy habibie, yaitu ibadah. Karena ia meyakini, sekuat apapun ia berusaha, tanpa Allah, semua akan sia-sia. Keyakinannya kepada Allah begitu kuat, Allah akan memudahkan urusan hamba yang berserah padanya.


13. "Menjadi mahasiswa adalah kehormatan dan tanggung jawab."

Tak mudah menjadi seorang mahasiswa, apalagi mahasiswa luar negeri, butuh perjuangan extra keras. Sebuah kehormatan jika kita bisa menjadi bagian dari tingkatan tertinggi dari seorang siswa. Satu hal yang perlu kita sadari, menjadi mahasiswa jangan berorientasi pada gelar, tapi pada sesuatu yang akhirnya bisa kita dedikasikan untuk bangsa ini. Menjadi mahasiswa adalah tanggung jawab, untuk membangun bangsa dan menjadi perencana masa depan bangsa.


14. "Tinggalkan hal yang tak bermanfaat."

Saat rudy habibie ingin terlibat sesuatu, maka ia akan berpikir terlebih dahulu tentang manfaat yang akan dihasilkan, jika tidak ada manfaatnya, maka ia tinggalkan. Meninggalkan yang tidak bermanfaat merupakan tanda baiknya iman seseorang.


15. "Jadilah seperti mata air, jika kamu baik, maka sekitarmu akan baik, jika kamu kotor maka sekitarmu akan mati, orang banyak sekali macamnya, dan kamu tidak boleh melukai mereka."

posted from Bloggeroid

Share:

0 komentar:

Posting Komentar